Saat Hidup tidak lagi bersahabat dengan kita... Tetap lah "pegang erat Tangan Tuhan" Jangan pernah kau berpaling dari NYA, sebab TUHAN lah sumber pertolongan kita kemarin, hari ini , besok dan untuk selama-lama nya...

Kamis, 07 Mei 2009

ANUGERAH TERBESAR : KUASA SALIB

“Sebab pemberitaan tentang salib memang adalah kebodohan bagi mereka yang akan binasa, tetapi bagi kita yang diselamatkan pemberitaan itu adalah kekuatan Allah.” 1 Korintus 1:18

Yesus adalah Allah Mahatinggi, Allah yang bertahta di Sorga, namun rela meninggalkan semua itu dan menjadi manusia. Tujuan utamaNya ke dunia adalah mati bagi keselamatan manusia, seperti tertulis: “Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal. Sebab Allah mengutus Anak-Nya ke dalam dunia bukan untuk menghakimi dunia, melainkan untuk menyelamatkannya oleh Dia.” (Yohanes 3:16-17). Yesus mengorbankan statusNya sebagai Allah, direndahkan manusia sedemikian rupa seperti domba sembelihan. Sesungguhnya Dia berkuasa memerintahkan malaikat untuk menolongNya atau membinasakan manusia yang menganiaya Dia, lalu mengangkatNya kembali ke sorga. Itu tidak dilakukanNya karena Dia tahu bahwa berkorban bagi keselamatan manusia adalah misiNya datang ke dunia.

Salib lebih dari sekedar gambaran kasih Ilahi, ia merupakan dasar kasih Ilahi itu sendiri. Salib membuka jalan untuk pengampunan dan belas kasih Allah bagi manusia. Berbagai upaya dilakukan manusia untuk beroleh keselamatan: perbuatan baik, ibadah, beramal dan segala kesalehan, namun semua usaha itu tetap gagal. Kita tidak dapat menyelamatkan diri sendiri, karena pada dasarnya kita adalah “...orang-orang yang harus dimurkai, sama seperti mereka yang lain.” (Efesus 2:3). Keselamatan hanya dapat diperoleh melalui iman dalam Yesus yang disalibkan yang menebus dosa sekali untuk selamanya. Ia bukan hanya menyelamatkan kita dari hukuman mati, melainkan juga dari hukuman api neraka kekal, karena manusia berdosa dan dosalah yang menyebabkan manusia harus dihukum dalam kematian kekal.

Karya Yesus di kayu salib membuat setiap orang yang percaya berhak atas sorga dan hidup kekal. Banyak orang menutup mata, meremehkan, menolak berita salib. Namun salib menyadarkan manusia akan dosa dan penghukuman.

Karena Dia, kita diperdamaikan dengan Allah dan beroleh pengampunan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar